MEMASANG MAINBOARD KE DALAM CASING

1:30 AM 0 Comments


MEMASANG MAINBOARD KE DALAM CASING

Memasang motherboard ke casing adalah pekerjaan yang cukup mudah tapi perlu hati-hati.
Berikut ini cara memasang mainboard ke casing :

  • Buka tutup casing bagian samping, cukup satu sisi saja yaitu bagian kiri kalau dilihat dari depan.
  • Sebelum motherboard dipasang, pastikan di bagian casing sudah terpasang mur baut dudukan sebagai penyangga motherboard. Biasanya dudukan ini berwarna kuning emas atau aja juga yang terbuat dari plastik warna putih. Jumlah dan posisi dudukan disesuaikan dengan jumlah lubang yang ada pada motherboard.


  • Baut mur dudukan motherboard

  • Pasang motherboard kedalam casing, gunakan baut yang sesuai dengan ulir yang terdapat pada dudukan yang telah kita pasang tadi. 


0 komentar:

KEAMANAN DALAM MERAKIT KOMPUTER

1:23 AM 0 Comments

Sebelum merakit sebuah PC ada beberapa tips yang perlu diperhatikan, diantaranya adalah :


1. Hindari merakit dalam keadaan berkeringat, karena kemungkinan keringat akan menetes keperalatan yang sedang kita rakit tanpa kita ketahui, lalu saat kita menyalakan power supply maka terjadilah hubungan arus pendek dan dapat merusak hasil rakitannya.

2. Hindari memegang atau menyentuh langsung kaki prossesor yang ada termasuk chipset. Karena dikhawatirkan adanya listrik statis yang dimiliki tubuh kita akan merusak komponen tersebut. Untuk mencegah hal ini kita harus meng-ground-kan tubuh kita dengan cara memegang casing saat power dihidupkan atau dengan memakai gelang anti statis tanpa harus pegang casing.


3. Pada setiap tahap perakitan sebelum menambahkan komponen yang baru, power supply harus dimatikan. Memasang komponen pada saat power supply hidup akan merusak komponen yang akan di pasang dan komponen lainnya.


4. Jangan lupa menyiapkan peralatan dan bahan-bahan sebelum memulai perakitan, agar seluruh kegiatan perakitan tidak terhambat pada kemungkinan kurangnya peralatan yang ada.


5. Hindari pemasangan komponen harddisk dengan kasar, karena dapat merusak harddisk tersebut.

0 komentar:

Langkah-langkah Cara Merakit Komputer (PC) 3

1:22 AM 0 Comments

7. Cara Memasang Vga Card
  • Untuk langkah ini hanya optional saja, bila tidak memasang device ini juga tidak apa-apa karena dalam motherboard sendiri sudah memiliki vga internal. Berikut cara memasang vga motherborad:
  • Perhatikan slot untuk memasang vga lalu buka penguncinya.
  • Pasangkan vga dengan baik dan benar.
  • Setelah terpasang kuncikan vga dengan kunci yang ada di slot vga.


8. Tahap Terakhir Dalam Cara Merakit Komputer
  • Kalau semua langkah-langkah merakit komputer sudah selesai, kini tutup dengan casing dan beri sekrup. Hubungkan kabel dari catu daya ke soket dinding dan juga hubungkan konektor monitor ke port video card, konektor kabel keyboard & konektor mouse ke port mouse.
  •  

9. Pemeriksaan Hasil Dalam Merakitan Komputer (PC)
  • Setelah merakit komputer selesai, kita lakukan pemeriksaan dan pengetesan hasilnya dengan program BIOS, caranya yaitu :
  • Nyalakan komputer dan monitor, lihat layar monitor dan juga dengarkan suara dari speaker.
  • Nah program Fost dari Bios ini akan otomatis mendeteksi hardware apa saja yg sudah dipasang pada komputr.
  • Lakukan setting untuk nilai dari kapasitas hardisk dan boot sequence.
  • Kalau sudah lalu simpan hasil settingan dan exit dari setup BIOS, maka komputer meload system operasi dngan urutan pencarian yg disesuaikan dngan settingan boot sequence pada Bios.


10. Solusi Bila Terjadi Masalah Dari Hasil Merakit Komputer
  • Hidupkan komputer, apabila komputer dan monitor tidak hidup, periksa kabel daya pada colokan listrik sudah terhubung apa belum.
  • Apabila waktu dinyalakan, tampilan layar monitor ngeblank / berwarna hitam, pasti ada kesalahan dan apabila pada CPU terdengar bunyi beep, maka betulkan penempatan RAM / memori pada soket.
  • Apabila card adapter tidak terdeteksi, periksa penempatan card adapter sudah pas apa belum keslotnya.

0 komentar:

Langkah-langkah Cara Merakit Komputer (PC) 2

1:20 AM 0 Comments


4. Cara Memasang Harddisk Dan CD Atau DVR-RW
  • Letakkan casing dalam keadaan berdiri, pasang Harddisk pada casing dan kunci dengan baut menggunakan obeng plus.
  • Pasang CD atau DVR-RW di bagian atas dari depan casing dan kunci dngan sekrup agar tidak gerak.
  • Selanjutnya pasang masing-masing kabel pada Harddisk dan CD/DVD RW.
  • Catatan :
  • Untuk pemasangan kabel pastikan jenis port serial dari Hardisk & CD/DVD RW apakah menggunakan jenis ATA atau SATA. Untuk Kabel power diambil dari PSU sedangkan untuk data dipasangkan dari motherbord. 


5. Cara Memasang Motherboard ke Casing
  • Lihat lubang sekrup yang ada pada casing dan lubang sekrup pada motherbord.
  • Letakan motherbord ke dalam casing dengan mencocokan lubang sekrup yang ada pada motherbord dan casing.
  • Kunci dengan sekrup yang ada menggunakan obeng (+).

6. Cara Memasang Kabel-kabel Komputer
  • Setelah semua komponen komponen terpasang, langkah selanjutnya adalah merakit kabel-kabel komputer, baik kabel I/O, kabel hardisk, kabel CD ROM, Kabel power CPU dll. Anda cukup memperhatikan gambar berikut ini untuk panduan Anda memasang kabel-kabel untuk merakit komputer anda.
  • Sebaiknya Anda benar-benar memperhatikan langkah yang satu ini, karena ini merupakan salah satu yang paling central dalam merakit komputer, jika kabel yang Anda hubungkan ternyata salah maka akan berakibat fatal. Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir berlebihan, setiap kabel sudah disetting sedemikian rupa agar berbeda dengan yang lain, jadi Anda tinggal mencocokkan saja dengan colokannya. Berikut adalah beberapa gambar untuk merakit kabel-kabel komputer

0 komentar:

Langkah-langkah Cara Merakit Komputer (PC) 1

1:18 AM 0 Comments

Langkah-langkah Cara Merakit Komputer (PC)
1. Cara Memasang Processor ke Motherboard
  • ·         Pertama buka atau tarik ke atas tuas pengunci socket prosesor pada motherboard.
  • ·         Sebelum meletakkan procesor ke socket, lihat tanda titik/segitiga di sudut prosesor lalu cocokan tanda yang sama di socket motherboard, jika sudah terpasang dengan baik kunci kembali soket procesor tersebut.
  • ·         Lapisi atau oleskan pasta di bagias atas prosesor yang akan di pasang heatsink. Pasta berfungsi sebagai penyalur panas dari processor ke heatsink.
  • ·         Selanjutnya pasang Heatsink di atas prosesor,kunci Heatsink sehingga tidak goyang atau tampak mau lepas.
  • ·         Terakhir colokokan konektor power kipas Heatsink ke motherboard. Dan pastikan kembali bahwa Heatsink & Procesor sudah terpasang baik.

2. Cara Memasang RAM / Memori ke Motherboard
  • ·         Lihat dan buka tuas penguncinya.
  • ·         Lalu sesuaikan posisi lekukan pada RAM dengan lekukan pada slot RAM pada motherboard.
  • ·         Kalau sudah pas lalu tekan di setiap ujung RAM hingga tuas pengunci RAM / memori kembali mengunci biasanya di tandai dengan bunyi “klik”.
  • ·         Pastikan Memory RAM sudah terpasang baik & benar.

3. Cara Memasang Power Supply Unit (PSU) Pada Casing
  • ·         Untuk power supply jika anda membeli casing biasanya sudah terpasang power supply, jika belum berikut cara pemasangnya :
  • ·         Pasangkan PSU di atas pojok atau biasanya ada juga yang di taruh dibawah tergantung model dari casing sendiri.
  • ·         Sesuaikan lubang sekrup pada PSU dengan lubang sekrup casing
  • ·         Kunci PSU menggunakan sekrup yang ada menggunakan obeng (+).
  • ·         Pastikan PSU sudah terpasang benar & tidak goyang.


0 komentar:

ALAT UNTUK MERAKIT KOMPUTER

1:09 AM 0 Comments

Persiapan Alat

Tidak terlalu banyak alat yang dibutuhkan dalam perakitan sebuah PC. Diantaranya

adalah :

1. Obeng Plus (+)

2. Obeng Minus (-)

3. Tang Lancip (Capit Buaya)

4. Multimeter / Multitester (Untuk pengukuran tegangan)

5. Pinset (Untuk pencabut jumper)

6. Gelang Anti Statik

0 komentar:

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER(4)

1:02 AM 0 Comments

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER


  •   Casing Dan Power Suplay

casing
Spesifikasi yang harus diperhatikan dalam memilih casing adalah :
·         Form factor
Sesuaikan form factor (ukuran) casing dengan motherboard. Form factor ATX paling populer karena lebih flexibleDrive bayJumlah drive bay (ruang penempatan drive seperti harddisk, CD ROM, floppy ) disesuaikan dengan banyaknya drive yang akan dipasang. Sebaknya tersedia minimal dua drive bay untuk Harddisk, dua drive bay floppy dan tiga drive bay untuk CD atau DVD drive. Kelebihan drive bay kosong merupakan keuntungan karena dapat dicadangkan untuk drive lain yang mungkin diperlukan.
·         Port I/O
Casing yang menyediakan ruang untuk port I/O di depan akan memudahkan untuk menghubunkan piranti eksternal.
·         Power Supply
Bila casing sudah disertai dengan power supply maka pilihlah yang memiliki daya keluaran mencukupi minimal 300 watt.

0 komentar:

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER(3)

1:01 AM 0 Comments

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER
  • 1.       Kartu Memory (RAM)
  •  
  • 2.       ram
  •  
  • 3.       ram1
  •  
  • 4.       Kartu VGA
  •  
  • 5.       vga
  •  
  • 6.       vga1
  •  
  • 7.       Kartu USB
  •  
  •  
  • 8.       kartu-usb
  •  
  • 9.       kartu-usb1
  •  
  • 10.   Modem
  •  
  • 11.   modem
  •  
  • 12.   modem1

0 komentar:

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER(2)

12:58 AM 0 Comments

  BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER
  • 1.      Prosesor  
  • 2.       Hard Disk
  • Hardisk merupakan piranti penyimpanan sekunder dimana data disimpan sebagai pulsa magnetik pada piringan metal yang berputar yang terintegrasi. Data disimpan dalam lingkaran konsentris yang disebut track. Tiap track dibagi dalam beberapa segment yang dikenal sebagai sector. Untuk melakukan operasi baca tulis data dari dan ke piringan, harddisk menggunakan head untuk melakukannya, yang berada disetiap piringan. Head inilah yang selanjut bergerak mencari sector-sector tertentu untuk dilakukan operasi terhadapnya. Waktu yang diperlukan untuk mencari sector disebut seek time. Setelah menemukan sector yang diinginkan, maka head akan berputar untuk mencari track. Waktu yang diperlukan untuk mencari track ini dinamakan latency.
  • bagian-hardiskHarddisk merupakan media penyimpan yang didesain untuk dapat digunakan menyimpan data dalam kapasitas yang besar. Hal ini dilatar belakangi adanya program aplikasi yang tidak memungkinkan berada dalam 1 disket dan juga membutuhkan media penyimpan berkas yang besar misalnya database suatu instansi. Tidak hanya itu, harddisk diharapkan juga diimbangi dari kecepatan aksesnya. Kecepatan harddisk bila dibandingkan dengan disket biasa, sangat jauh. Hal ini dikarenakan harddisk mempunyai mekanisme yang berbeda dan teknologi bahan yang tentu saja lebih baik dari pada disket biasa. Bila tanpa harddisk, dapat dibayangkan betapa banyak yang harus disediakan untuk menyimpan data kepegawaian suatu instansi atau menyimpan program aplikasi. Hal ini tentu saja tidak efisien. Ditambah lagi waktu pembacaannya yang sangat lambat bila menggunakan media penyimpanan disket konvensional tersebut.
  • 3.       Floppy Disk 
  • 4.       flopy-disk  
  • 5.       Kabel Data 
  • 6.       kabel-data 
  • 7.       kabel-data-1

0 komentar:

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER(1)

12:55 AM 0 Comments

BAHAN BAHAN MERAKIT KOMPUTER
1.       Motherboard
Motherboard adalah komponen paling utama pada komputer. Kualitas motherboard sangat berpengaruh pada kemampuan dukungan terhadap jenis dan kapasitas komponen lainnya serta batas kemampuan upgrade.
Spesifikasi yang harus diperhatikan pada motherboard adalah:

·         Jenis Slot/ Socket Prosessor
Jenis konektor prosessor (slot/socket) menentukan jenis prosessor yang dapat digunakan dan batasan upgrade dari prosessor. Contoh Socket 478 dapat dipakai untuk semua prosessor kelas Pentium 4 dan Celeron 4 dengan FSB 400, 533 dan 800 Mhz.
·         Chipset motherboard
Pilih motherboard dengan chipset terbaru yang mendukung memori SDRAM DIMM atau RDRAM RIMM, AGP slot 4X minimal dan harddisk ATA 100 minimal.
·         Jenis dan kapasitas slot memory
Slot jenis DDR DIMM atau RIMM adalan pilihan yang terbaik karena mendukung kapasitas memori lebih besar. Untuk kecepatan, memori terbaik adalah DDR SDRAM atau RDRAM, tetapi RDRAM lebih mahal.
·         Slot ekspansi
Perhatikan jenis dan jumlah slot ekspansi yang tersedia, seperti PCI bus minimal tipe 2.1, AGP bus 4 X support (minimum) dan ISA bus. Sesuaikan slot ekspansi dengan card adapter yang akan dipasang. Sebaiknya masih tersisa slot kosong untuk memasang card adapter yang mungkin diperlukan.
·         Port I/O
Periksa jenis dan jumlah port I/O yang tersedia seperti USB, firewire, serial dan parallel port. Sesuaikan dengan kebutuhan piranti eksternal.
·         Feature
Motherboard berkualitas baik akan diilengkapi dengan feature Power Management ACPI untuk efisiensi penggunaan daya listrik dan PnP System (Plug and Play) yakni instalasi otomatis piranti eksternal.main-board2

casing
Spesifikasi yang harus diperhatikan dalam memilih casing adalah :
  1. Form factor
    Sesuaikan form factor (ukuran) casing dengan motherboard. Form factor ATX paling populer karena lebih flexible
  2. Drive bay
    Jumlah drive bay (ruang penempatan drive seperti harddisk, CD ROM, floppy ) disesuaikan dengan banyaknya drive yang akan dipasang. Sebaknya tersedia minimal dua drive bay untuk Harddisk, dua drive bay floppy dan tiga drive bay untuk CD atau DVD drive. Kelebihan drive bay kosong merupakan keuntungan karena dapat dicadangkan untuk drive lain yang mungkin diperlukan.
  3. Port I/O
    Casing yang menyediakan ruang untuk port I/O di depan akan memudahkan untuk menghubunkan piranti eksternal.
  4. Power Supply
    Bila casing sudah disertai dengan power supply maka pilihlah yang memiliki daya keluaran mencukupi minimal 300 watt.

0 komentar: